Sijunjung – Danramil 08/Kumanis Lettu Inf Yepril menghadiri Undangan Musrembang RKP Tahun 2023 bertempat di Aula Kantor Nagari Mangganti Kecamatan Sumpur Kudus.Senin (16/10/2023)
Musrenbang Nagari sendiri adalah Dilaksanakannya model perencanaan partisipatif di tingkat Nagari yang melibatkan semua komponen masyarakat, lembaga kemasyarakatan, swasta dan pemerintah desa/lembaga pemerintah lainnya yang ada di Nagari.
Tujuan Musrenbang Nagari diselenggarakan untuk Membahas dan menyepakati usulan rencana kegiatan pembangunan Kecamatan/Nagari yang menjadi kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan yang bersangkutan.
Turut Hadir dalam acara musrenbang yaitu : Bupati Sijunjung diwakil Kadis DPMN, Kadis BPD, Kadis Perkim Kab. Sijunjung, Kepala Dinas Kesehatan Kab. Sijunjung diwakili Kabit Bpk Mas Ayunis Ss Kip, Kepala Dinas Pendidikan di wakili Staf Dinas Pendidikan Kab. Sijunjung, Camat Simpur Kudus. Bpk Armilson diwakili Sekretaris kecamatan Bpk. Feri Yornalis, Danramil 08/Kms Lettu Inf Yepril, Ketua MUI Kec. Sumpur Kudus Buya Aljamaidi, Kepala Puskesmas Sumpur Kudus Ibuk Riya Melina, Kepala Dinas PUPR diwakili Staf PUPR Kab. Sijunjung, Kepala KB Kec. Kumanis, Walinagari Mangganti Bpk Darul Fauzi Sos, Sekretaris beserta Staf Nagari Mangganti, Babinsa Praka Nanda, Ninik mamak dan Bundo Kandung.(Pendim0310/SSD)