Wakil Gubernur Sumbar Tinjau Gebyar Vaksinasi di Kab.Sijunjung
Dandim 0310/SS Letkol Endik Hendra Sandi, S.Sos.M.I.Pol. mendampingi Wakil Gubernur Sumbar Ir.Audy Joinaldy, SPt, MSc, MM, IPM, ASEAN, Eng meninjau Gebyar Vaksinasi di wilayah Kodim 0310/SS khususnya di Kab.Sijunjung di SMP N 10 Sungai Lansek, SMKN 4 Sijunjung, dan SMAN 3 Sijunjung. Selasa (28/09/2021)
Setelah beberapa waktu lalu Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldi secara resmi melaunching gebyar vaksinasi remaja bagi pelajar tingkat SMP dan SMA se-Provinsi Sumatera Barat, Seperti diketahui, gebyar vaksinasi remaja dilaunching guna mempercepat pencapaian vaksinasi nasional, terutama bagi kalangan pelajar.
Gebyar Vaksinasi remaja juga untuk memperlancar proses belajar tatap muka, dengan terlebih dahulu dilampirkan izin dari wali murid. Bagi siswa yang tidak diberikan izin vaksin oleh wali murid, terpaksa mengikuti proses belajar mengajar dalam jaringan (Daring).
Dandim 0310/SS dalam sambutannya mengatakan, vaksinasi ini bertujuan untuk tercapainya herd immunity (kekebalan kelompok), maka dari itu proses ini penting dilaksanakan agar aktivitas masyarakat, dan proses belajar di sekolah kembali normal.
Dandim 0310/SS juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat yang telah berperan aktif dalam proses vaksinasi ini. “Semoga gebyar vaksinasi remaja ini berjalan lancar dan akan cepat selesai, sehingga proses belajar mengajar anak didik di sekolah akan semakin aman dan nyaman”
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Sijunjung, Kepala Dinkes Provinsi Sumbar, Waka Polres Sijunjung (Kompol Syahrul Chan), Kepala Dinkes Kab.Sijunjung, Kapus Sungai Lansek, Kepala Sekolah SMP N 10
Sungai Lansek, Kanit Binmas Polsek Kamang Baru (Ipda Martius), Anggota Polsek Kamang Baru, Anggota Puskesmas Sungai Lansek, dan para undangan lainnya.
Ruangan komen telah ditutup.