Angota Koramil 10/Koto Baru Kodim 0310/SS Serda Supriyanto mendapat informasi dari masyarakat adanya kebakaran Rumah di daerah binaanya, mengetahui kejadian tersebut Serda Supriyanto mendatangi TKP bersama petugas pemadam kebakaran dan masyarakat sekitar. Selasa (21/12/21)
Setibanya dilokasi kejadian, Babinsa, damkar dan masyarakat dilingkungan setempat berjibaku memadamkan api yang melahap rumah permanen yang terletak di Jorong Koto Lintas Nagari Koto Padang Kec Koto Baru Kab.Dharmasraya milik Bapak Bambang, Umur 65 Thn, alamat Jorong Koto Lintas Nagari Koto Padang Kec Koto Baru Kab.Dharmasraya.
Pada pukul 12.30 Wib Kebakaran tersebut dapat di padamkan dibantu sebanyak 2 unit di mobil pemadam kebaran Kab.Dharmasraya beserta warga setempat.
Sehinga dampak kebakaran ini Kerugian di taksir ratusan juta Rupiah dan Korban jiwa nihil, Penyebebab kebakaran diduga karena konsleting listrik.