Plh Kasdim 0310/SSD Hadiri Pendistribusian Zakat Reguler Tahap III Tahun 2023 di Sawahlunto

Sawahlunto – Komandan Kodim 0310/SSD Diwakili oleh Plh Kasdim Mayor Caj (k) Tuti Andayani Menghadiri Acara Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat Reguler Tahap III Tahun 2023 BAZNAS Sawahlunto, Bertempat di Masjid Agung Nurul Islam Kec. Lembah Segar, Kota Sawahlunto. Kamis (15/09/2023)

Plh Kasdim 0310/SSD dalam kesempatan itu menyerahkan secara simbolis zakat Reguler Tahap III bagi perwakilan mustahiq dikelurahan di Kecamatan Lembah Segar. Dia mengucapkan terima kasih kepada Baznas Sawahlunto yang telah bekerja keras sehingga pengumpulan dana zakat, infak dan sedekah selalu meningkat di setiap tahunnya.”Semoga dana zakat yang sudah terkumpul dapat segera disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan” . Ungkap Plh Kasdim.

Pendistribusian dana zakat oleh Baznas ini, tambahnya, merupakan wujud kepedulian Pemko Sawahlunto terhadap penanggulangan kemiskinan dan menjaga stabilitas ekonomi. Serta dapat mempererat jalinan silaturrahim diantara muzaki khususnya bagi ASN dengan mustahiq.

“Untuk itu, saya mengharapkan semakin besar zakat yang diterima Baznas, semakin terbuka kesempatan untuk membantu dan memberdayakan kaum duafa, dan harta yang dizakatkan menjadi bersih dan berkah,” pungkasnya.

Dalam acara Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat Reguler Tahap III Tahun 2023 BAZNAS Sawahlunto Turut hadir : Walikota Sawahlunto (H.Deri Asta, SH), Wakil Walikota Sawahlunto (H.Zohirin Sayuti, SE), Plh Kasdim 0310/SSD Mayor Caj (k) Tuti Andayani, Kapolres Sawahlunto diwakili Kasat Bimas AKP. Dany Salman SH. MH, Ketua BAZNAS Kota Sawahlunto H. Edrizon Effendi SE, Kepala BPJS cabang Solok, Forkopimcam se kota Sawahlunto, Kepala Dinas dan Opd dan Pendistribusian Dan Pendayagunaan Zakat Reguler Sebanyak 1.016 orang Mustahiq. (Pendim0310/SSD)