Website Resmi

Koramil 03/Pulau Punjung Salurkan Bantuan Tunai Untuk Pedagang Kaki Lima Dan Warung

Perhatian pemerintah terhadap pedagang kecil dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dilakukan dengan meluncurkan Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung (BT-PKLW).

Untuk itu Koramil 03/Pulau Punjung Kodim 0310/SS melakukan pelaksanaan penyaluran Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung (BT-PKLW) kepada masyarakat diwilayah binaan.

Danramil 03/Pulau Punjung Mayor Caj (K) Tuti Andayani mengatakan, kegiatan Penyaluran Bantuan Tunai Untuk Pedagang Kaki Lima Dan Warung (BT-PKLW) oleh TNI merupakan program dari pemerintah yang disalurkan melalui TNI untuk usaha pedagang kaki lima dan warung di Wilayah Kodim 0310/SS.

Dengan adanya bantuan tunai ini semoga dapat bermanfaat untuk kelangsungan usaha para pedagang kaki lima dan warung ditengah situasi pandemi untuk bisa terus mengatur usahanya agar semakin baik dan maju, Kami juga berharap bantuan ini digunakan sebaik-baiknya sebagai tambahan modal kelangsungan usahanya selama ini sehingga tumbuh menjadi lebih baik”, ucap Mayor Caj (K) Tuti Andayani

Ruangan komen telah ditutup.