Sawahlunto – Dandim 0310/SSD Letkol Inf Reno handoko S.E diwakili Danramil 01/Sawahlunto Mayor (k) Caj Tuti Andayani menghadiri pembukaan secara resmi pelaksananan pemusatan pendidikan dan pelatihan Paskibraka Kota Sawahlunto Tahun 2023, Kamis (20/07/2023)
Kegiatan pelatihan yang diikuti oleh -+65 siswa perwakilan dari beberapa SMK dan SMU se Kota Sawahlunto ini turut dihadiri pula Sekda Kota Sawahlunto, Ka Kesbangpol Kota Sawahlunto, Dandim 0310/SS diwakili Danramil 01/Swl, Kapolres Sawahlunto diwakili, Kapolsek lembah segar, Ka Bank Nagari, Wali Nagari Silago, orang tua masing capaski.
Danramil dalam sambutan menyampaikan terimakasih atas keseriusan para peserta sebagai duta masing-masing sekolah yang terpilih sebagai pasukan pengibar bendera.
“Sebagai konsekuensinya anda semua harus berlatih dengan penuh semangat, bertanggung jawab atas tugas yang diberikan. Untuk itu agar dipersiapkan mental dan fisik, bila ragu ragu silahkan mundur,” tegas Danramil.
Selain itu, ia menambahkan bawa nama baik sekolah dan ambil hikmah dari pelatihan ini nantinya.
“Karena disamping melatih mental di dalam aturan baris berbaris mendidik kedisiplinan,” Pungkas Danramil.
(Pendim0310/SSD)