Danramil 01/Sawahlunto Mayor Caj (k) Tutik Andayani Melaksanakan Pemberian Materi Psikologi Kepada Anak-anak Binaan Yang Akan Mengikuti Seleksi Masuk TNI – POLRI Dan Sekolah Kedinasan

Sawahlunto – Danramil 01/Sawahlunto Mayor Caj (k) Tutik Andayani melaksanakan pemberian materi Psikologi kepada anak-anak binaan yang akan mengikuti seleksi masuk TNI – POLRI dan sekolah kedinasan. Kegiatan ini di laksanakan di SMAN 1 Sawahlunto Kec. Lembah Segar, Kota Sawahlunto. Kamis (04/05/2023)

Tes psikologi atau lebih sering disebut tes psikotest merupakan salah satu bagian dan tahap perekrutan TNI – POLRI dan karyawan di banyak perusahan. Tujuan dari psikotes itu sendiri memiliki kesamaan diantaranya yaitu untuk mengukur aspek individu secara psikis. Psikotes juga dapat diaplikasikan kepada anak-anak maupun dewasa dan bisa berbentuk tertulis, proyektif, atau evaluasi secara verbal yang teradministrasi untuk mengukur fungsi atau kemampuan kognitif dan emosional seseorang.

Biasanya orang yang sudah pernah mengikuti tes dan bimbel TNI Polri tidak asing lagi mendengar kata ini. Psikotes sama juga dengan psikologi, hanya saja penyebutan dalam tes seleksi Polri dan TNI dirubah menjadi psikotes yang memiliki arti psikologi tes. Karena memiliki makna yang sama, jadi kami akan membahas artikel ini dengan penyebutan psikologi saja.

Psikotes adalah tes dimana kita dapat mengetahui karakter, sifat, perilaku, kepribadian dan juga Tes IQ. dalam seleksi Tes Polri dan TNI anda akan melewati beberapa tahapan-tahapan mengerjakan soal psikotest, sehingga akan dinilai apakah anda layak atau tidak untuk mengikuti tes selanjutnya.

(Pendim0310/SS)