Babinsa Koramil 01/Sawahlunto Menginspirasi Masyarakat
Ditengah maraknya wabah Virus Covid-19, Babinsa Koramil 01/Sawahlunto Serda Hendra Yurnadi memberikan teladan kepada masyarakat binaannya, berupa kepedulian terhadap kebersihan lingkungannya. Kepedulian dan keteladanan merupakan salah satu jati diri anggota TNI.
Keikutsertaannya berbaur dengan masyarakat dan anggota Karang Taruna Kelurahan Lubang Panjang, melaksanakan penggalian saluran air irigasi dan pengecoran, memberikan motivasi dan menginspirasi masyarakat di RT 01, RW II Kelurahan Lubangpanjang, Kecamatan Barangin – Kota Sawahlunto, Selasa (03/11/2020).
Menurut Serda Hendra Yurnadi, gotong-royong ini merupakan bentuk dan upaya merawat kebersamaan sehingga terjalin saling membantu dan bersilaturahim antara masyarakat. Merawat kebersamaan dengan masyarakat merupakan bagian dari pesan yang sering disampaikan Koramil 01/Sawahlunto Mayor Inf Irwan Basuki S,Ag dan Dandim 0310/SSD Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.Sos.
“Kerja bakti hari ini di fokuskan untuk perbaikan jalan dan selokan. Selama musim hujan, selokan dan lingkungan kurang berfungsi dengan baik, dalam hal mengalirkan air hujan sehingga sering menggenang di pekarangan warga dan air pun meluap di bahu jalan,” pungkas Sang Babinsa. (*)
Ruangan komen telah ditutup.