Babinsa Korami 07/Tanjung Ampalu Serda Miming Sefri mengajak dan memberikan motivasi kepada masyarakat binaannya yaitu untuk memanfaatkan peluang usaha di bidang pembibitan, dimana rata-rata mata pencarian masyarakat di kecamatan koto VII yaitu bertani seperti cabe kriting cabe rawit dan terong sehingga dapat meningkatkan perekonomian dan membantu para petani dalam mencari bibit tanaman yang bertempat di Jorong Koto Tuo,Nagari Tanjung Kec.Koto VII Kab.Sijunjung. Senin (14/02/22)
Bibit-bibit cabe tersebut sangatlah banyak dibutuhkan oleh masyarakat yang ada di sekitar rumah dan bahkan ada dari keluar daerah. Petani sangat bersyukur dan berterima kasih tidak susah susah untuk mendapatkan bibit cabe maupun terong dengan mutu dan kwalitas terjamin.
Menurutnya dengan adanya usaha pembibitan ini dengan harga yang terjangkau akan sangat terbantu sekali bagi masyarakat.
“Semoga kegiatan ini nanti dapat menambah kesejahteraan masyarakat dan keluarga” ujar Serda Miming Sefri