Dharmasraya – Serda Lenda Babinsa Koramil 03/Pulau Punjung Membantu pendistribusian bantuan dari kementrian pangan kepada masyarakat yang terdaftar sebagai PBP (Penerima Bantuan Pangan) Berupa Beras 10 Kg/KK Tahap IV Tahun anggaran 2023. Total penerima Bantuan 487 KK di Nagari Sungai Duo Kec. Sitiung Kab. Dharmasraya. Senin (25/09/2023)
Penyerahan bantuan Beras secara simbolis kepada Keluarga Penerima Manfaat yang didampingi oleh Babinsa 03/Pulau Punjung dan Cadangan Pangan bersama staf terkait, Sekcam dan para Kades bersama jajarannya.
Serda Lenda menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam membantu masyarakat. “Kami akan terus berupaya untuk membantu masyarakat dalam segala hal, terutama dalam situasi tingginya harga beras,” ucapnya.
Pendistribusian Beras ini juga dilakukan secara bertahap pada desa-desa di Kecamatan atau Kabupaten Dharmasraya sebanyak 10 Kg untuk masing-masing PBP dalam jangka waktu 3 bulan.
Diharapkan bantuan tersebut tepat sasaran dan bisa membantu terjaganya konsumsi pangan masyarakat, dan sekaligus menekan angka inflasi khususnya harga Beras.(Pendim0310/SSD)