Sijunjung – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cabang LXIV Kodim 0310/SS Koorcab Rem 032/WBR PD 1 Bukit Barisan yang di pimpin oleh Ny. Dora Handoko dan ibu-ibu persit cabang Anjangsana dan Jum’at berkah sambil bersilaturahmi ke Panti Asuhan Nurul Iman Enam Berlian,Nagari Tanjung Kec.Koto VII Kab.Sijunjung Jum’at (27/10/2023).
Kegiatan Jumat Berkah dipimpin langsung Ketua Persit KCK Koorcab Rem 032/WBR PD 1 Bukit Barisan beserta pengurus, Jumat (7/20) berbagi anak-anak yatim serta kepada keluarga yang kurang mampu di wilayah Sijunjung dan sekitarnya
Anjangsana yang dilaksanakan merupakan salah satu wujud kepedulian Persit KCK Cabang LXIV Kodim 0310/SS sekaligus mempererat tali silaturahmi dan hubungan kekeluargaan kepada Keluarga Besar TNI (KBT) dan masyarakat.
Ketua Persit KCK Koorcab Rem 032/WBR Ny Dora Handoko terjun langsung memberikan paket sembako kepada keluarga yang sangat membutuhkan dan juga keluarga yang tidak mampu.
Disamping itu berbagi ke panti asuhan sebagai kepedulian dan bentuk kasih sayang kepada sesama di berbagai tempat di Sijunjung.
Dengan penuh kekeluargaan, Ny Dora Handoko berkomunikasi langsung kepada setiap keluarga maupun panti asuhan yang dikunjungi tentang seputar keluarga, penghasilan maupun permasalahan yang dihadapi oleh keluarga.
Ketua Persit KCK Koorcab Rem 032/WBR, Ny Dora Handoko menjelaskan bahwa kunjungan ini untuk berbagi kepada sesama sekaligus Mengucapkan Semoga bermanfat dan dapat digunakan oleh keluarga,” ungkapnya. (Pendim0310/SSD)