Pada hari selasa tanggal 31 Oktober 2017 Danramil 08/Kumanis Kapten Inf Dwi Budianto serta Babinsa Koramil 08/Kumanis menghadiri undangan rapat koordinasi dan evaluasi bulan bhakti TNI KB Kesehatan wilayah Koramil 08/Kumanis bertempat di Gedung UDKP Sumpur Kudus.
Dalam acara rapat koordinasi dan evaluasi bulan bhakti TNI KB Kesehatan Wilayah Koramil 08 Kumanis juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pengendalian Penduduk KB yang diwakili oleh Kabid KSPK, Camat Sumpur Kudus yang diwakili Sekretaris Camat, Pimpinan Kesehatan Kumanis, Wali Nagari se Kecamatan Sumpur Kudus, Ketua TP PKK Kecamatan dan Nagari, Para Bidan Klinik dan Para Kader KB.