Dandim 0310/SS Letkol Inf Reno Handoko, S.E. diwakili Babinsa Koramil 01/Swl Sertu Firdaus menghadiri undangan Rapat Kordinasi Persiapan Pengudian Dan Pengumuman Nomor Urut Pasangan Calon Wali Kota Dan Wakil Wali Kota Kota Sawah Lunto Tahun 2024 Bertempat Di Parai City Dan Garden Hotel Kota Sawah Lunto /12 September 2024 Kamis (12/09/2024).
Kegiatan Dihadiri Ketua KPU Kota Sawah lunto, Dandim 0310/SS Letkol Inf Reno Handoko, S.E. diwakili Babinsa Koramil 01/Swl Sertu Firdaus, Kapolres Sawahlunto Diwakili Kabak Op, Kajari Kota Sawahlunto Diwakili, Ka Pengadilan Negeri Kota Sawahlunto Diwakili, Kes bangpol, Kasat Pol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Diskominfo Kota Sawahlunto, Bawaslu Kota Sawah Lunto, Angota Kpu, LO Dan Admin/Perwakilan Paslon
Rapat ini bertujuan untuk mengkordinasikan semua persiapan terkait proses persiapan Pengudian Dan Pengumuman Nomor Urut pasangan calon walikota dan wakil walikota Sawahlunto pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024 di Kota Sawahlunto. Beberapa topik yang dibahas antara lain mekanisme dan tahapan pendaftaran calon, syarat administrasi calon, jadwal kegiatan, hingga hal-hal teknis lainnya.
Babinsa 01/Swl Sertu Firdaus mengungkapkan untuk Tahapan Pencalonan nanti sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) yang ada. “Semoga tidak ada Tahapan PHPU di MK terkait PILKADA nanti, karena sebagai informasi untuk Pemilu belum selesai Berproses di MK”, ujarnya.
Sertu Firdaus menambahkan “Jika nanti ada sesuatu hal sehingga melebihi waktu Tahapan pengundian nomor urut Pasangan Calon, untuk segera di Koordinasikan dan di komunikasikan secara berjenjang. Karena tugas kami babinsa dan Bawaslu kota Sawahlunto beserta jajaran, salah satunya adalah memastikan semua tahapan berjalan sesuai dengan jadwal yang sudah di tetapkan.
Selain hal – hal lain yang tentunya jadi fokus Bawaslu Kota bogor juga, yang pada intinya adalah memastikan tentang kepatuhan seluruh pihak terhadap peraturan dan perundang – undangan yang berlaku pungkasnya. (Pendim0310/SS).