Danramil 08/Kms Hadiri Tabligh Akbar dalam rangka Tahun Baru Islam Memperingati 1 Muharrom 1445 H

Danramil 08/Kms Lettu Inf Yepril Menghadiri Undanga Tabligh Akbar bertempat di Aula Nagari Tanjung Labuh kec Sumpur Kudus Kabupaten Sijunjung Pencerah Ustadz Syukry Rahmat, Lc, MA Jum’at (08/12/2023).

Dihadiri sbb Camat Simpur Kudus diwakili Kasi ekbang Kecamatan Bpk Helgendri, Danramil Lettu Inf Yepril, Ketua MUI Kec. Sumpurkudus Buya Aljamaedi, S. Ag. MA, Kepala KUA Kec. Sumpurkudus Bpk Sari Ramadhan S. Ag. MA. Walinagari Tanjung Labuh, Walinagari Sumpurkudus Selatan, Sekda Sek Nagari Tanjung labuh, Babinsa Kec Sumpur kudus Kopda Delfandi, Ninik mamak dan Bundo Kandung, Ibuk BKMT Sek Sumpurkudus.

Ustadz Syukry Rahmat, Lc, MA Dalam ceramahnya.. Kesimpulannya agama ini dalam dua landasan utama. Pertama adalah tidak boleh kita beribadah kecuali kepada Allah subhanahu wa ta’ala semata, menyerahkan ibadah lahir dan batin. Baik itu shalat kita, sembelihan, puasa, nadzar, juga ibadah-ibadah yang batin seperti cinta, takut, berharap, tawakal, berserah diri, kita hanya serahkan kepada Allah subhanahu wa ta’ala.

Oleh karena itulah kenapa kita diperintahkan untuk mentaati Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Bahkan ketaatan kepada beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam digandengakan dengan kecintaan yang benar kepada Allah karena tidak ada yang mengetahui hal-hal yang mendatangkan keridhoan Allah kecuali Allah sendiri Tambah Ustadz.

Danramil 08/Kms Lettu Inf Yepril menyampaikan pada momentum yang mulia ini, marilah kita ucapkan alhamdulillah sebagai tanda syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang senantiasa diberikan, terutama nikmat sehat dan nikmat kesempatan sehingga kita bisa hadir dalam kegiatan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah sekarang ini.

Mari kita isi tahun yang baru dengan meningkatkan amalan ibadah agar senantiasa selalu dilindungi dan mendapatkan berkah serta keridhaan dari Allah SWT.

“Sekali lagi saya mengucapkan selamat menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah. Semoga Allah permudah urusan dan langkah kita menuju kebaikan dunia dan akhirat.” tutup Danramil 08/Kms. (Pendim0310/SSD).